Senin, 21 April 2025 telah dilaksanakan kuliah umum kelas Bahasa Prancis Jurnalistik dan Media bersama Mas Arga. Beliau merupakan alumni yang telah menempuh masa studi di prodi Bahasa dan Sastra Prancis. Pada kesempatan kali ini, beliau membagikan pengalaman hidupnya sebagai seorang jurnalis di stasiun televisi ternama di Indonesia yaitu tvOne.
Kuliah umum ini diselenggarakan sebagai bagian dari upaya memberikan wawasan kepada mahasiswa di bidang jurnalistik dan media yang diharapkan diaplikasikan dalam beberapa kepentingan dalam penugasan ataupun sebagai langkah awal untuk terjun ke dunia profesional.